Mau hadiah total belasan juta rupiah? Hobi moto pake #KameraHape? Kudu dateng dong ke Green Living & Youth Creativity Photography Competition. Kapan? Dimana? Yok disimak.
Oke, jadi Green Living & Youth Creativity adalah acara yg digelar oleh Universitas Ciputra menggandeng Kompas Kampus. Intinya sih, event ini bertujuan mulia untuk mengingatkan kembali semangat dan manfaat hidup sehat dan peduli pada bumi.
Nah, ada photography competition sebagai salah satu bagian acara meriah ini. Kebetulan gw jadi salah satu jurinya *benerin jambul*. Acaranya digelar 25-26 Mei 2012, di kampus Universitas Ciputra, UC Town, CitraLand. Gak tau? Wah ini… makanya kudu datang liat kampus keren ini.
Ketentuan Lomba
- Peserta lomba terbuka bagi siapa saja yang datang ke acara Green Living and Youth Creativity, tanpa ada batasan usia. Kecuali, bagi panitia dan pihak-pihak yang berafiliasi langsung.
- Foto diambil selama pagelaran acara Green Living and Youth Creativity di kampus Universitas Ciputra, dari tanggal 25-26 May 2012.
- Foto hanya diperkenankan diambil dengan kamera handphone, boleh dari tipe apa saja.
- Editing diperkenankan selama bertujuan mempertegas pesan yang disampaikan dari foto tersebut.
- Foto yang diambil bisa apa saja dari acara Green Living and Youth Creativity. Bisa berupa momen menarik, acara, makanan, ekspresi peserta ataupun objek-objek menarik lain yang sesuai dengan tema Green Living and Youth Creativity.
- Penyerahan hasil foto wajib dilakukan dengan upload ke salah satu media berikut :
- Twitter. Upload foto melalui twitter pribadi peserta, dengan mencantumkan kode hashtag #UCGreenLiving dan #Photography, lalu sertakan judul yang sesuai. Harap akun twitter tidak private, agar juri dapat melihat isi Tweet peserta.
- Facebook. Upload foto ke Facebook Page “UC Mobile Cafe” (perlu di-Like terlebih dahulu). Sertakan judul yang sesuai untuk foto yang diupload.
- Peserta dapat mengupload ke Twitter atau Facebook, salah satu saja. Harap menggunakan akun yang aktif agar panitia dapat menghubungi untuk konformasi pemenang.
- Waktu pengambilan foto adalah:
- 25 May 2012: sepanjang acara.
- 26 May 2012: awal acara hingga pukul 3 sore.
- Peserta dibebaskan mengambil foto di salah satu hari atau di dua hari tersebut. Foto paling lambat diupload ke Twitter atau Facebook tanggal 26 May 2012 pukul 3 sore.
- Peserta lomba diperkenankan mengupload foto sebanyak-banyaknya.
- Waktu pengumuman lomba adalah 26 May 2012 pukul 7 malam. Peserta wajib hadir saat pengumuman.
- Kriteria penjurian adalah : Kreatifitas, Estetika dan Kesesuaian dengan tema.
- Penjurian dilakukan tertutup.
- Panitia berhak mendiskualifikasi foto peserta yang tidak memenuhi ketentuan.
- Panitia berhak menggunakan foto lomba untuk kepentingan publikasi.
- Keputusan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Pendaftaran Lomba
Setiap upload foto yang sesuai dengan ketentuan (terlampir dibawah), otomatis terdaftar dalam lomba ini.
Hadiah
- Juara 1 : 2 pemenang @ Rp. 1.500.000,-
- Juara 2 : 5 pemenang @ Rp. 750.000,-
- Juara 3 : 10 pemenang hiburan @ Rp. 500.000,-
Juri
- Ferry Chia (UC lecturer)
- Nunung Aw (Food Photographer)
- Jie W. Kusumo (UC Entrepreneur in Residence), that’s ME (koboi)
Mayan gede kan hadiahnya? Kalo dibeliin bakso bisa nraktir se-RT tuh hehe.. Selain lomba foto ini juga ada bazaar, expo dan workshop seputar green living. Ikutan yah, acaranya seru, berhadiah plus menyelamatkan bumi *ciehhh*
May 23, 2012
ikutannn :)
May 23, 2012
Jane mupeng Jie. Lha kok di Sby? wah wah jauh nian dari Bogor. Posternya aja keren, pasti kampusnya oke punya, Ya sud, buat temen2 yg bisa dateng, selamat berlomba ya..moga2 asyik dan ada yg menang…thx infonya Ko.
May 23, 2012
kok nggak tgl 26-27 aja… T_T
May 23, 2012
Met berlomba bwat yang pada ikut
Pengen ikutan juga, tapi kok ya di Surabaya T_T
Moga kapan2 bisa ikutan
Met Njuri ya Ko, kapan2 kalau ada ko Jie njuri lagi moga bisa ikut :D
May 23, 2012
mau! tapi knapa pas jam kerja?? haiiizzz!!!
._________.
June 27, 2012
masi kerja di UC yah jie?